Probolinggo - Perhutani (03/09/2024) Dalam rangka mensukseskan Proyek Strategis Nasional (PSN) Jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi (Probowangi), Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Probolinggo bersama PT. Jasa Marga,
PT. Pengembang Perumahan (PT. PP) dan Perusahaan Listrik Negara (PLN) Unit Induk Transmisi Jatim dan Bali menggelar Rapat Koordinasi Rencana Relokasi Tower SUTET milik PLN yang melintas diatas Jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi Paket 3 yang melewati kawasan hutan wilayah Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Probolinggo bertempat di Aula Kantor Perum Perhutani KPH Probolinggo, pada Selasa (04/09/2024).
Hadir dalam kegiatan Kepala Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KKPH) Probolinggo Aki Leander Lumme, S.Hut, Kepala Sub Kesatuan Pemangkuan Hutan (KSKPH) Probolinggo Sem Charlees, S.Hut, Kepala Seksi Perencanaan dan Pengembangan Bisnis Dwi Elmy Kartikasari, Kepala Sub Seksi Hukum Kepatuhan Agraria dan Komunikasi Perusahaan Adv. Hendra Yuli Purnomo, SH, Kepala Sub Seksi Perencanaan SDH Eki Umar Hamdan, Kepala Urusan Kesisteman dan Pelaporan Yulhaidir,
Direktur Teknik I PT. Jasa Marga Probolinggo Banyuwangi Eric Januar beserta jajaran, General Superintendent PT. Pembangunan Perumahan (PT. PP) Derry Perdana Munsil beserta jajaran, Perwakilan PT. Waskita Fajar, Perwakilan PT. Wika Rizki J, Konsultan Pengawas Paket 3A PT Eskapindo Matra, Konsultan Pengawas Paket 3B PT. Parama Karya Mandiri KSO dan Manager K3L dan KAM PLN Unit Induk Transmisi Jawa Timur dan Bali Eko Supriyanto.
Rapat koordinasi ini digelar untuk membahas rencana Relokasi Tower Saluran Udara Tegangan Ekstra Tinggi (SUTET) milik PLN UIT Jawa Timur dan Bali yang melintas diatas Proyek Pembangunan Jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi Paket 3, yang berada pada Kawasan Hutan wilayah Kerja Perum Perhutani Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Matikan Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Kraksaan,
Wilayah Administratif Pemerintahan Kecamatan Paiton Kabupaten Probolinggo dan Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Kabuaran Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Kabuaran Wilayah Administratif Desa Binor Kecamatan Banyuglugur Kabupaten Situbondo Provinsi Jawa Timur.
Dalam kesempatannya Kepala Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KKPH) Probolinggo Aki Leander Lumme, S.Hut menyampaikan bahwa Perhutani sangat mendukung pembangunan PSN Jalan Tol Probowongi segera terealisasi sesuai target tetapi harus tetap mengacu pada regulasi yang berlaku sesuai Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Nomor 7 Tahun 2021.
“Perhutani sangat mendukung suksesi Pembangunan Proyek Strategis Nasional (PSN) Jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi (Probowangi) segera terealisasi sesuai target, terutama terkait tower SUTET milik PLN yang berada di wilayah Perum Perhutani KPH Probolinggo, yang melintas diatas jalan tol Probolinggo-Banyuwangi (Probowangi) harus segera ditindaklanjuti berdasarkan regulasi yang berlaku sesuai Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Nomor 7 Tahun 2021”, Tuturnya.
Sementara itu Manager K3L dan KAM PLN Unit Induk Transmisi Jatim dan Bali Eko Supriyanto, menyampaikan pihaknya akan secepatnya mengurus perizinan ke Direksi Perum Perhutani untuk kemudian diteruskan kepada KementErian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) agar segera mendapatkan persetujuan perizinan.
“Kami secepatnya akan mengurus perizinan ke KementErian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) terkait relokasi SUTET yang melintas diatas jalan tol Probolinggo-Banyuwangi (Probowangi), agar proses pembangunan proyek jalan tol ini berlanjut dan selesai sesuai target yang sudah ditetapkan”, pungkasnya.
Pada kesempatan yang sama General Superintendent PT. Pembangunan Perumahan (PT. PP) Derry Perdana Munsil, menyampaikan terima kasih dan apresiasi atas sinergitas dan kerjasama yang baik dari lintas sektoral, dalam mendukung kelancaran pembangunan proyek Jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi (Probowangi) agar segera rampung sesuai target yang sudah ditetapkan.@Red.